Olahraga 52 Jam Dalam 6 Bulan Baik untuk Kesehatan Otak

Senin, 20 Agustus 2018 - 15:11 WIB
Olahraga 52 Jam Dalam 6 Bulan Baik untuk Kesehatan Otak
Olahraga 52 Jam Dalam 6 Bulan Baik untuk Kesehatan Otak
A A A
JAKARTA - Olahraga terbukti baik untuk kesehatan, salah satunya untuk kesehatan otak. Namun, hal itu tidak bisa dilakukan secara instan. Untuk mendapatkan kesehatan otak, dibutuhkan berolahraga secara terus menerus, berapa lama?

Dilansir Time, penelitian dalam jurnal Neurology yang dipimpin oleh peneliti Joyce Gomes-Osman, asisten profesor terapi fisik dan neurologi di Fakultas Kedokteran Universitas Miami Miller menemukan orang yang berolahraga selama 52 jam dalam enam bulan mengalami peningkatan besar dalam berbagai tes berpikir dan kecepatan.

Pada penelitian ini, peneliti memindai hampir 100 penelitian yang menghubungkan latihan dengan lebih dari 122 tes fungsi otak yang berbeda.

"Saya tidak berpikir 52 jam adalah angka ajaib. Tetapi saya berpikir bahwa hasil ini menunjukkan kepada kita bahwa untuk mendapatkan manfaat latihan untuk otak, untuk membantu area yang terlibat dalam pemikiran dan pemecahan masalah, Anda membutuhkan paparan yang lebih lama (berolahraga)," ujar Gomes.

Meski berolahraga selama 52 jam dalam waktu enam bulan tidak begitu memberikan efek pada tes memori, namun peneliti menemukan fakta lain, di mana peneliti menemukan adanya keterkaitan dengan fungsi penalaran dan kecepatan memproses ingatan.

“Ada tumpang tindih antara kemampuan mengatur waktu, memperhatikan dan melakukan tugas-tugas memori,” jelasnya.

Selain itu, olahraga terbukti dapat mempengaruhi otak cukup besar, mulai menjaga jaringan saraf otak yang mulai menurun seiring bertambahnya usia, meningkatkan fungsi neuron, meningkatkan aliran darah ke sel otak hingga mendorong produksi faktor pertumbuhan.

“Olahraga adalah hal yang sangat hebat bagi otak. Kita perlu belajar lebih banyak, karena kita tidak memiliki sesuatu yang lebih baik saat ini untuk memerangi penurunan kognitif," tandasnya.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4698 seconds (0.1#10.140)